Samsung Galaxy S8 Bakal Pensiunkan Teknologi Layar Rata?
Pabrikan smartphone asal Korea Selatan, Samsung memang sudah terkenal banyak menghadirkan perangkat ponsel pintar berkelas dengan berbagai teknologi canggih yang diusungnya, termasuk diantaranya Samsung Galaxy S-series dengan embel-embel ‘Edge’. Penggunaan layar lengkung ‘Curved Screen’ yang mulanya dikenalkan lewat Samsung Galaxy S6 Edge tersebut terbukti cukup banyak menarik perhatian para penggemar smartphone kelas premium.
Penggunaan layar lengkung tersebut diteruskan oleh Samsung Galaxy S7, dimana perangkat yang tahun ini resmi diluncurkan tersebut menghadirkan dua model. Dimana masing-masing mengusung layar rata konvensional serta layar melengkung. Namun, belakangan berhembus kabar jika Samsung akan menggunakan kebijakan baru untuk smartphone flagship terbarunya kelak.
Ke depannya, Samsung Galaxy S8 diprediksi tak akan lagi diciptakan dengan varian layar rata, melainkan hanya akan dihadirkan dengan satu varian saja, yakni dengan layar lengkung. Dugaan tersebut bukan berarti tanpa alasan, pasalnya sebelum ini Dong-jin Koh selaku Kepala Divisi Mobile Samsung melontarkan pernyataan yang seolah memberikan isyarat tentang hal tersebut.
Dalam pernyataannya tersebut, pria yang kerap disapa DJ Koh tersebut mengatakan jika kini Samsung tengah mempertimbangkan untuk menjadikan layar lengkung sebagai identitas baru di generasi Galaxy S. Dengan begitu, ia berharap Samsung akan dapat memberikan pengalaman yang berbeda kepada para pengguna dengan software berkualitas dan antarmuka yang bersahabat.
Sementara itu, meluncurnya Samsung Galaxy S7 dan Samsung Galaxy S7 Edge sendiri pada tahun ini juga telah cukup berhasil meraih sukses, serta mendongkrak profit Samsung dalam laporan keuangannya pada kuartal ke-2 tahun 2016 yang dirilis pada bulan Juli lalu. Salah faktornya, ialah seri Edge yang ternyata banyak disukai oleh para konsumen. Hal itu juga yang kabarnya mendorong Samsung untuk menghadirkan teknologi layar serupa pada seri Samsung Galaxy Note.
Selain versi utama yang mengusung layar lengkung, hingga kini Samsung Galaxy Note 7 belum meluncurkan varian lainnya dengan bentang layar rata. Sehingga, bisa jadi untuk generasi selanjutnya pada Samsung Galaxy S8 tak aka nada lagi perangkat smartphone premium yang menggunakan layar konvensional.
0 Response to "Samsung Galaxy S8 Bakal Pensiunkan Teknologi Layar Rata?"
Post a Comment